Ya, beberapa vendor punya ponsel Android yang didesain tahan berbagai kondisi ekstrem, seperti kelembapan, terjatuh bahkan dicemplungkan ke dalam air. Target pasarnya tentu saja mereka yang gemar akan kegiatan luar ruangan atau petualangan. Selain tahan banting, fiturnya pun tidak terlalu mengecewakan karena sudah masuk kategori ponsel pintar ala Android. lihat juga Daftar Handphone Android Terbaik 2012 yang telah kami posting sebelumnya.
Berikut beberapa handset Android tahan banting yang cukup canggih kemampuannya:
Samsung Galaxy Xcover
Berbekal sertifikasi IP67, handset ini dirancang tahan terhadap terjangan air, debu dan bantingan. Di dalam air, Galaxy Xcover dapat bertahan hidup sekitar 30 menit. Memakai Android Gingerbread, Xcover punya layar 3,65 inch Gorilla Glass, prosesor 800 MHz, kamera 3,2 megapixel lengkap dengan lampu Flash. ==========================================================================
Handset ini juga dibekali sertifikasi IP67. Artinya bisa bertahan dalam kondisi ekstrim seperti tercebur, terbanting, tergores atau dibanjiri debu. Layarnya berteknologi Gorilla Glass untuk memperkuat ketahanan Defy+. Terdapat juga aplikasi pre-loaded bernama CardioTrainer untuk menganalisis kegiatan berbau fisik penggunanya. Spesifikasinya cukup mumpuni dengan prosesor 1GHz, kamera 5MP dan layar 3,7 inch resolusi tinggi.
==========================================================================
Sony Ericsson Xperia Active
==========================================================================
Caterpillar CAT B10
==========================================================================
Casio G'zOne Commando
Melihat wujudnya saja, sudah terpancar ketangguhan Casio G'zOne Commando ini. Ya, Casio Commando dijamin jadi teman setia bagi mereka yang gemar akan kegiatan outdoor atau petualangan di alam liar. Ia dirancang memenuhi standar Military Standard 810G. Tak heran jika Casio Commando bakal bertahan menghadapi kondisi ekstrim sekalipun. Dicelupkan dalam air, diterjang hujan, dibenturkan, terkena debu ataupun kelembapan, Comando siap menghadapinya