Pada zamannya, Nokia seri N telah memperkenalkan kepada kita sebuah ponsel pintar yang dapat bekerja ganda sebagai komputer portabel, kamera dan pemutar musik yang pada saat itu merupakan sebuah fitur yang ‘wah’ dan paling canggih layaknya Android, iPhone maupun Windows Phone saat ini. Garis keturunan Nokia seri N pertama kali di kenalkan oleh Nokia N70 pada tahun 2005 yang mana pada saat itu ponsel ini sedang booming dan menjadi primadona di kelasnya.
Dan jika kita kembali ke empat tahun ke belakang, kita akan bertemu Nokia N86, Nokia N95, Nokia N82, Nokia N97 dan yang terbaru saat ini kita bisa mengenal Nokia N900, Nokia N97 Mini dan Nokia N8. Tetapi di bawah nama NSeries yang besar terdapat beberapa rahasia yang menjadi cerita dibalik suksesnya generasi N ini dari tahun 2005 hingga saat ini.
Untuk mengetahui apa saja rahasia dibalik kisah sukses Nokia NSeries ini, Anda bisa bergabung dengan Paseban pada ulasan berikut ini.
1. Nokia N95 Adalah yang Pertama Memperkenalkan GPS dan MAP
Hampir di semua ponsel pintar saat ini telah tertanam fitur GPS dan MAP yang membantu Anda dalam urusan navigasi, namun tahukan Anda jika N95 merupakan handset pertama dari Nokia yang memperkenalkan fitur ini kepada para penggunanya. N95 datang dengan teknologi MAP dan GPS yang tidak hanya menyimpan data negara generik, bahkan membawa peta lokal yang rinci yang sering kita gunakan saat ini. Dan N95 pula smartphone pertama yang memperkenalkan perintah suara dengan cepat dan membawakan Anda lebih dari 100 peta. Sebelum SIRI dari iPhone yang populer saat ini, Nokia N95 telah terlebih dahulu menerapkannya.
2. Pembaharuan Software Melalui OTA Dibawa Pertama Kali Oleh N Series
Nokia N97 dapat melakukan update secara otomatis dan yang pertama kali memperkenalkan metode update dengan cara OTA (Over The Air) atau dengan mengunduh dari internet langsung dari ponsel. Untuk melakukan ini cukup sederhana, cukup masukkan kode * # 0000 # dan pergi ke pengaturan handset, pilih dan perikas pembaharuan. Jika terdapat pembaharuan disana, Anda bisa langsung mengunduhnya.
3. Nokia N800 Merupakan NSeries Pertama yang Berjalan Pada Maemo dan N900 Kemungkinan Akan Menjadi yang Terakhir
Jika Anda memiliki handset yang berjalan pada Maemo, maka Anda memiliki barang koleksi yang berharga. Karena N900 kemungkinan akan menjadi handset terakhir yang menggunakan OS ini. Namun bukan berarti OS ini akan diberhentikan secara permanen oleh Nokia, namun akan dikemas kembali dengan Intel Moblin yang mana untuk menciptakan super OS yang berbentuk MeeGo. MeeGo sendiri akan membawa fitur yang diantaranya dapat digunakan untuk penggunaan telepon, netbook, koneksi dengan TV, dan fitur entertainmen lainnya. Bahkan dengan OS ini para pengguna memungkinkan untuk memindahkan aplikasi dari satu device menuju ke device lainnya atau menggunakan aplikasi yang sama secara bersamaan dengan jarak yang jauh.
4. Semua Tipe NSeries Menggunakan Lensa Carl Zeiss
Semau tipe Nokia NSeries datang menggunakan lensa Carl Zeiss di semua kameranya. Lensa Carl Zeiss datang pertama kali pada Nokia N90 pada tahun 2005, dan semenjak itu tidak kurang dari 16 ponsel telah diarak untuk menggunakan lensa kamera berkualitas yang sama.
5. Nokia NSeries Merupakan Perangkat Nokia yang Paling Maju Dalam Kisaran Nokia
Pikirkan NSeries sebagai ponsel yang memiliki semau kemampuan multimedia di dalamnya. Diluncurkan sebagai ponsel dengan alkemi multimedia secara keseluruhannya, perangkat NSeries ini segera menjadi line-up di kelas smartphone yang dikemas dengan array terbaik dari fitur-fitur terkini dikemas secara cerdik dalam satu perangkat.
6. NSeries Selalu Memiliki Desain yang Unik
Jika Anda pikir, semua ponsel Nokia NSeries selalu memiliki bentuk desain yang unik dan atraktif. Untuk saat ini saja coba Anda tengok pada Nokia N900 dan N8. N900 sendiri memenangkan penghargaan ponsel dengan best design pada beberapa waktu lalu. Jadi bisa dikatakan bahwa Nokia NSeries merupakan smartphone yang juga memiliki cita rasafashion pada desainnya yang memberikan kesan bahwa smartphone tidak harus terlihat dengan bentuk yang forma untuk mencitrakan kesan smart.
7. Desainer Nokia NSeries Memimpin Desain untuk Ponsel
Axel Meyer merupakan kepala desain pada Nokia NSeries yang banyak menelurkan desain-desain atraktif yang saat ini sering kita lihat pada Nokia NSeries. Tak pelak desainer ini mendapatkan penghargaan karena desainnya yang eye catching dan atraktif. Salah satu yang terbaik adalah berada pada Nokia N97 yang juga dikerjakan langsung oleh Axel Meyer.
8. Nokia N8 Merupakan Ponsel Pertama yang Membawa Kamera Super 12-megapiksel dan Kemampuan untuk Merekam Video HD
Nokia pertama kali menyematkan kamera supernya kepada Nokia N8 sebesar 12 megapiksel yang mumpuni untuk menangkap gambat dengan resolusi yang besar dan juga merekam video HD dengan kulatias 720p yang merupakan kualitas yang menakjubkan untuk sebuah rekaman kamera ponsel. Dan Nokia N8 inilah yang menjadi trendsetter untuk ponsel yang memiliki kamera mumpuni saat ini.
9. Lebih dari 17 Juta Gambar Upload di Flickr Berasal dari Device NSeries. Lebih dari 2,4 Miliar Teman ditAndai di Facebook Menggunakan Perangkat NSeries.
Apakah Anda percaya pada tulisan di atas? Apabila tidak, Anda harus menerimanya, karena memang aktivitas upload gambar di Flickr, aktivitas blogging serta komunikasi via jejaring sosial hampir ke semuanya dilakukan oleh NSeries di seluruh dunia.
10. Lebih Dari Sembilan Jam Video yang di Upload ke YouTube Berasal dari NSeries Device
Untuk urusan satu ini, Nokia N8 paling banyak menguasai pada channel YouTube. Karena memang daya rekamnya yang mampu menunjukkan daya rekam HD yang tajam dan detail yang sempurna menjadikan Nokia N8 menjadi device yang diandalkan untuk merekam video kualitas HD secara mobile.
Source :
portal.paseban.com